Senin, 28 April 2014

Gadget Tips untuk Traveling

Perencanaan sebelum melakukan traveling dengan manajemen alat yang baik untuk efisiensi dan kenyamanan saat traveling. (photo by : Wildan Indrawan)
Traveler yang baik akan selalu melakukan perencanaan yang matang untuk traveling. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum memulai perjalanan. Bagi anda yang gemar traveling tentu tak ingin segalanya berjalan dengan tidak semsetinya bukan? Ada baiknya untuk menyiapkan segala sesuatunya untuk kenyamanan perjalanan.

Beberapa hal yang harus diperhatikan bagi anda traveler yang sibuk dengan pekerjaan, sekolah, ataupun kegiatan lainnya adalah perencanaan destinasi, waktu, dan manajemen logistik sangat dibutuhkan.

Dalam artikel kali ini saya akan membahas khusus tentang memanfaatkan gadget untuk traveling. Bagi anda para traveler di kala melakukan perjalanan pasti tak akan bisa lepas dari kamera, telepon selular, tablet, ataupun laptop. Ya, kesemua peralatan tersebut dewasa ini sudah menjadi kebutuhan tak terpisahkan bagi sebagian besar orang.

Ada beberapa tips yang bisa anda gunakan untuk memaksimalkan gadget untuk melakukan traveling. 

1. Manfaatkan hardcase untuk melindungi gadget
Hardcase untuk smartphone (sumber : google)
Penggunaan hardcase sangat penting bagi anda yang melakukan perjalanan di alam bebas. karena akan melindungi dari goresan, benturan, ataupun air. beberapa gadget, seperti kamera dan handphone sudah tersedia hardcase yang dijual bebas di toko-toko asesoris gadget atau anda bisa mendapatkannya di situs jual beli online.

Bagi anda yang melakukan petualangan bawah air, pastikan gadget anda aman dan dicover oleh hardcase yang benar-benar tahan air.

2. Maksimalkan penggunaan GPS pada Smartphone
Ilustrasi GPS pada Smartphone (sumber : google)

Layanan Global Positioning System (GPS) sudah banyak tersedia di handphone pintar. Anda bisa memanfaatkan untuk mencari tempat-tempat populer seperti tempat-tempat wisata, toko, ATM, ataupun tempat-tempat lainnya. Layanan ini juga berguna bagi anda yang melakukan perjalanan secara rombongan dengan mengaktifkan GPS anda di media sosial. Anda bisa menelusuri teman anda yang terpisah dari rombongan. Beberapa aplikasi populer yaitu Google Maps, Garmin, Waze, dan masih banyak lagi.

3. Manfaatkan aplikasi pada Smartphone
Ilustrasi Aplikasi Smartphone (sumber : google)
Beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk membantu kita traveling adalah :
  • Aplikasi untuk pemesanan tiket dan reservasi hotel. Aplikasi ini sangat penting bagi anda untuk melakukan perjalanan luar kota atau luar negeri agar bisa melakukan pemesanan tiket pesawat, kereta, dan reservasi hotel. Anda bisa mengunduh di layanan handphone anda.
  • Aplikasi Kamus. Ini sangat penting untuk berpergian keluar negri, anda bisa menterjemahkan bahasa negara tempat tujuan anda. Beberapa aplikasi bisa digunakan secara offline namun anda juga tak perlu khawatir apabila aplikasi tersebut harus digunakan dengan online karena beberapa negara sudah banyak tersedia wifi gratis yang bisa diakses kapan saja.
  • Aplikasi kamera dirasa sangat penting untuk kebutuhan traveling. Kamera pada handphone bisa anda manfaatkan untuk mengambil momen atau gambar di saat kamera saku anda habis baterai.
  • Social Media. Tentu bagi anda yang ingin kerabat tahu bagaimana asyiknya perjalanan anda, beberapa aplikasi sosial media siap memuaskan kenarsisan anda. di antaranya adalah Facebook, Twitter, Path, Instagram, dan masih banyak lagi.
  • Photo timer. Bagi anda solo traveler tak perlu khawatir karena tidak ada yang bisa memotret anda. manfaatkan aplikasi timer untuk kamera anda untuk menghasilkan foto yang lebih baik daripada anda melakukan selfie.
  • Prayer Time. Bagi anda yang beragama muslim aplikasi ini sangat berguna untuk mengetahui waktu shalat di daerah tujuan anda.
4. Gunakan Power Bank
Power bank Untuk mengisi ulang baterai handphone (sumber : google)

Untuk menjaga agar tidak kehabisan baterai pada handphone anda, power bank kini sudah populer dan banyak digunakan orang. Alat ini sangat berguna bagi traveler yang sulit menemukan stop kontak  untuk charge baterai handphone. Power bank tenaga surya juga sudah banyak tersedia.

5. Stop Kontak Multi 
Colokan Kabel (sumber : google)

Untuk mengisi ulang baterai handphone, kamera, atau laptop secara bersamaan, anda bisa menggunakan multicord atau roll kabel. Hal ini sangat bermanfaat bagi anda yang menginap di tempat yang minim dengan colokan kabel.

6. Manfaatkan Laptop untuk Menyimpan File
File foto atau video yang penuh di kamera harus dipindahkan ke media yang lain, salah satunya dipindahkan ke laptop. Hal ini sangat berguna bagi anda yang melakukan perjalanan dalam waktu lama.

7. Bawa Baterai dan Memory Card Tambahan
Hal ini perlu dilakukan bagi traveler yang melakukan perjalanan yang cukup panjang karena di saat kita tidak mendapatkan listrik, kita bisa menggunakan baterai cadangan. Begitu pula saat memory card habis dan tidak sempat memindahkan file ke laptop, memory cadangan akan berguna.

Beberapa hal lain perlu anda persiapkan untuk mengurangi hal-hal yang belum anda ketahui di destinasi tujuan anda. Browsing di internet adalah cara paling praktis untuk mengenal tempat tujuan anda termasuk operator telepon apa yang paling baik sinyalnya untuk mengakses internet.

Artikel ini disusun untuk mengikuti perlombaan The Extreme Journey
Wildan Indrawan : Twitter / @indrawildan EJ13CAL
Eko Lisyanto : Facebook / Eko Lisyan EJ51CAL
Dhanang Dwi Wahana : Facebook / Dhanang Dwi Wahana EJ68CAL

1 komentar:

  1. Emergency Download mode yg biasa digunakan untuk flash reboot dan unroot
    http://zapplerepair.com/Mrt-dongle-untuk-masuk-edl-mode-membuka-Google-unlock-Xiaomi.html

    BalasHapus